Mariany, Mariany (2014) Analisis Peran Guru Pendidikan Agama Kristen sebagai Motivator dalam Proses Belajar Siswa SMP di Kecamatan Mengkendek Tana Toraja. Masters thesis, Institut Agama Kristen Negeri Toraja.
![]() |
Text
mariany_hd.pdf Download (310kB) |
![]() |
Text
mariany_kp.pdf Download (390kB) |
![]() |
Text
mariany_bab_1.pdf Download (396kB) |
![]() |
Text
mariany_bab_2.pdf Download (1MB) |
![]() |
Text
mariany_bab_3.pdf Restricted to Repository staff only Download (492kB) | Request a copy |
![]() |
Text
mariany_bab_4.pdf Restricted to Repository staff only Download (643kB) | Request a copy |
![]() |
Text
mariany_bab_5.pdf Download (275kB) |
![]() |
Text
mariany_dp.pdf Download (314kB) |
![]() |
Text
mariany_lp.pdf Download (2MB) |
![]() |
Text
mariany_cv.pdf Download (199kB) |
Abstract
MARIANY, 2014, menyusun Tesis dengan judul: Analisis Peran Guru Pendidikan Agama Kristen Sebagai Motivator Dalam Proses Belajar Siswa SMP Di Kecamatan Mengkendek Tana Toraja Judul ini dipilih karena Tugas guru di sekolah harus dapat menjadi orang tua kedua dan hendaknya dapat menjadi motivasi bagi siswanya dalamproses belajar. Guru menjadi penentu baik bagi keberhasilan juga kegagalan dalam menanamkan benihpengajarannya kepada para pesertadidik. Pokok masalah yang diselesaikan dalam penelitian ini adalah bagaimanaGuru PAK dalam peranannya sebagai motivator dalam proses belajar siswa SMP di Mengkendek. Tujuannya adalah untuk mengetahui keberadaan atau gambaran peran motivator yang dikeijakan oleh guru PAK khususnya dalam membentuk dan membangun kepribadian Kristen berdasarkan teladan Yesus, juga melihat bagaimana peran guru PAK sebagai motivator tersebut memberi kontribusi dalam peningkatan proses belajar. Berdasarkan hasil penelitian yang dikerjakan dengan pendekatan kualitatif, peran Guru PAK sebagai motivator dalam proses belajar siswa SMP di kecamatan Mengkendek Tana Toraja diketahui peran guru PAK sebagai motivator dalam proses belajar siswa SMP di kecamatan Mengkendek terwujud dalam hal pelaksanaan tanggung jawab dalam kapasitasnya sebagai guru PAK yang sekaligus sebagai motivator. Peran motivator yang telah dikeijakan guru PAK melalui proses pembelajaran di kelas sama halnya dengan upaya mengajar, mendidik, mengarahkan dan menuntun setiap siswa pada hidup takut akan Tuhan. Setiap Guru PAK menyadari bahwa peran utama dan terutama dalam membangun peran sebagai motivator adalah menuntun setiap peserta didik kepada kepercayaan kepada Tuhan Yesus Kristus, membimbing pada pembentukkan kepribadian kristen yang tercermin dalam perilaku hidup mengasihi dan menghormati sesama serta melayani Tuhan. Dalam melakukan perannya sebagai motivator, guru PAK menyadai keterbatasannya, baik keterbatasan menyangkut kapasitas diri yang kurang memiliki kompetensi dalam memaksimalkan pendekatan-pedekatan pembelajaran dengan menggunakan beragam metode, sehingga proses belajar di kelas sekaligus sebagai proses pembimbingan dan pendampingan kurang maksimal, juga faktor minimnya fasilitas media pembelajaran dan sarana dan prasarana guna menunjang proses belajar menjadi lebih efektif dan efesien. Faktor itulah yang menyebabkan terjadi kebosanan pada peserta didik sehingga ketika pembelajaran tidak maksimal di dalam kelas, sangat mempengaruhi tidak masimalnya setiap pelayanan bimbingan yang diberikan kepada siswa. Sehubungan dengan kontribusi peran guru PAK sebagai motivator dalam proses belajar di sekolah, berdasarkan hasil penelitian menunjukan berkontribusi positif. Peserta didik menerima pembelajaran PAK yang di dalamnya secara sungguh-sungguh dikeijakan proses pembimbingan dan dukungan kepada setiap siswa yang memiliki masalah, dan setiap guru memberikan bimbingan dan arahan guna memampukan setiap siswa berani menghadapi setiap persoalan dan berhasil menyelesaikan dengan baik. Hal yang paling dirasakan oleh setiap siswa adalah bimbingan rohani yang diberikan setiap guru PAK adalah hal yang sangat mempengaruhi kemampuannya untuk menyelesaikan tanggung jawabnya baik menyangkut proses belajar di sekolah juga di rumah.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BV Practical Theology > BV1460 Religious Education L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools |
Depositing User: | am andarias manting |
Date Deposited: | 04 Feb 2025 19:20 |
Last Modified: | 04 Feb 2025 19:20 |
URI: | http://digilib-iakntoraja.ac.id/id/eprint/4300 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |