Penggunaan Media Pembelajaran LCD Proyektor oleh Guru dalam Meningkatkan Efektivitas Belajar pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Kristen (PAK) Kelas XII IPA dan IPS di SMAN 1 Rindingallo

Arung, Frans Parante (2014) Penggunaan Media Pembelajaran LCD Proyektor oleh Guru dalam Meningkatkan Efektivitas Belajar pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Kristen (PAK) Kelas XII IPA dan IPS di SMAN 1 Rindingallo. Scholar thesis, Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) Toraja.

[img] Text
frans_hd.doc

Download (136kB)
[img] Text
frans_kp.doc

Download (208kB)
[img] Text
frans_bab_1.doc

Download (120kB)
[img] Text
frans_bab_2.doc

Download (1MB)
[img] Text
frans_bab_3.doc
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text
frans_bab_4.doc
Restricted to Repository staff only

Download (393kB) | Request a copy
[img] Text
frans_bab_5.doc

Download (63kB)
[img] Text
frans_dp.doc

Download (30kB)
[img] Text
frans_lp.doc

Download (245kB)
[img] Text
frans_lp2.doc

Download (516kB)
[img] Text
frans_cv.doc

Download (39kB)

Abstract

FRANS PARANTE ARUNG, 2014, menyusun skripsi dengan judul “penggunaan media pembelajaran LCD Proyektor oleh guru dalam meningkatkan efektivitas belajar pada mata pelajaran Pendidikan Agama Kristen (PAK) kelas XII IPA dan IPS di Sekolah Menengah Atas Negeri 1 Rindingallo”. Media pembelajaran adalah alat yang merupakan salah satu daya dukung guru untuk menyampaikan pesan kepada peserta didik. Secara umum media bukanlah tujuan tetapi merupakan alat bantu untuk memperjelas apa yang akan diajarkan kepada peserta didik. Media adalah alat komunikasi dalam pembelajaran. Penelitian ini dilatarbelakangi karena adanya pemahaman bahwa media pembelajaran LCD Proyektor tidak terlalu penting untuk digunakan dalam pembelajaran Pendidikan Agama Kristen, sehingga realita yang terjadi di sekolah tertentu guru hanya menggunakan media secara konvensional dan monoton dari waktu ke waktu, bahkan asal menggunakan media begitu saja. Guru PAK adalah wakil Allah untuk menyampaikan Firman-Nya di sekolah, untuk itu harus senantiasa memberitakan Firman Tuhan dengan menggunakan media secara variatif sebagaimana Yesus sebagai Guru Agung telah menjadi sosok yang harus diteladani dalam mengajar karena menggunakan bermacam-macam media sesuai dengan kebutuhan. Dalam penelitian ini, penulis menggunakan pendekatan kualitatif yakni pengumpulan data melalui observasi, wawancara, studi pustaka, dan dokumentasi. Dari hasil penelitian diperoleh bahwa media pembelajaran LCD Proyektor merupakan media yang efektif meningkatkan efektivitas belajar peserta didik di SMAN 1 Rindingallo. Hal ini terbukti dengan aktivitas belajar peserta didik di dalam kelas lebih aktif, peserta didik tertarik dan senang, bahkan termotivasi untuk lebih giat belajar sehingga prestasi peserta didik menjadi meningkat berdasarkan pemahaman terhadap pembelajaran. Temuan tersebut dapat memberikan konstribusi bagi para guru sebagai pendidik dalam memilih media pembelajaran yang tepat dan sesuai dengan tujuan pembelajaran, materi pelajaran, keadaan peserta didik, sarana dan prasarana yang tersedia serta kemampuan guru, sehingga tercipta pembelajaran yang efektif guna mencapai tujuan yang diharapkan.

Item Type: Thesis (Scholar)
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB2300 Higher Education
Depositing User: am andarias manting
Date Deposited: 13 Dec 2024 14:53
Last Modified: 13 Dec 2024 14:53
URI: http://digilib-iakntoraja.ac.id/id/eprint/3657

Actions (login required)

View Item View Item