Laporan Penelitian Mandiri Kinerja Dosen STAKN Toraja: Studi Evaluatif terhadap Kualitas Dosen dalam Mengelola Pembelajaran di Lingkunagn STAKN Toraja Berdasarkan Empa Kompetnesi Dosen Menurut UU Nomor 15 Tahun 2005

Tanggulungan, Abraham Sere (2010) Laporan Penelitian Mandiri Kinerja Dosen STAKN Toraja: Studi Evaluatif terhadap Kualitas Dosen dalam Mengelola Pembelajaran di Lingkunagn STAKN Toraja Berdasarkan Empa Kompetnesi Dosen Menurut UU Nomor 15 Tahun 2005. Institut Agama Kristen Negeri Toraja, Repository IAKN Toraja. (Unpublished)

[img] Text
abraham_kp.pdf

Download (344kB)
[img] Text
abraham_bab_1.pdf

Download (465kB)
[img] Text
abraham_bab_2.pdf

Download (519kB)
[img] Text
abraham_bab_3.pdf

Download (566kB)
[img] Text
abraham_bab_4.pdf

Download (1MB)
[img] Text
abraham_bab_5.pdf

Download (387kB)
[img] Text
abraham_dp.pdf

Download (280kB)

Abstract

Abraham Sere Tanggulungan. KINERJA DOSEN STAKN TORAJA - Studi Evaluatif terhadap Kualitas Dosen dalam Mengelola Pembelajaran di Lingkungan STAKN Toraja berdasarkan Empat Kompetensi Dosen Menurut UU Nomor 14 Tahun 2005. Viii+39+22. Penelitian ini dilatari oleh kerinduan dan tanggung jawab untuk mengupayakan sebuah sistem pembelajaran yang benar-benar bermakna. Dalam konteks STAKN Toraja, kebermaknaan itu terkait dengan sejauh mana kualitas pembelajaran di STAKN Toraja tetap berada pada ‘track ’-nya, yakni pada perwujudan tridarma perguruan Tinggi. Pertanyaan penelitian yang diajukan adalah “bagaimana persepsi mahasiswa tentang kineija dosen STAKN Toraja berdasarkan empat komponen kompetensi dosen menurut UU Nomor 14 tahun 2005?"’ Kompetensi menurut UU No. 14 tahun 2005 tentang guru dan dosen adalah seperangkat pengetahuan, keterampilan, dan perilaku yang harus dimiliki, dihayati, dan dikuasai oleh guru atau dosen dalam melaksanakan tugas keprofesionalan. Ada empat kompetensi yang ditekankan pada undang-undang tersebut, yakni kompetensi pedagogik, kompetensi kepribadian, kompetensi sosial dan kompetensi profesional. Kompetensi pedagogik adalah kemampuan mengelola pembelajran peserta didik; kompetensi kepribadian adalah kemampuan kepribadian yang mantap, berakhlak mulia, arif dan berwibawa serta menjadi teladan pesera didik; kompetensi profesional adalah kemampuan penguasaan materi pelajaran secara luas dan mendalam; serta kompetensi sosial yang adalah kemempuan para guru atau dosen untuk berkomunikasi dan berinteraksi secara efektif dan efisien dengan peserta didik, sesama guru, orang tua/wali peserta didik, dan masyarakat sekitar. Penelitian ini memadukan penelitian literatur dengan penelitian lapangan. Satuan pengamatan pada penelitian ini adalah mahasiswa STAKN Toraja, sedangkan satuan analisis yaitu dosen STAKN Toraja. Berhubungan dengan itu, sumber data primer adalah mahasiswa STAKN Toraja yang merupakan populasi penelitian. Sampel yang ditetapkan secara acak, dengan metode stratified sampling. Jumlah sampel yang dipilih adalah 130 orang atau sekitar 25% dari keseluruhan populasi. Instrumen pengumpulan data yang digunakan adalah kuesioner atau angket. Hasil penelitian menunjukkan bahwa menurut persepsi mahasiswa STAKN Toraja kualitas pembelajaran di STAKN Toraja -mengacu pada keempat kategori dimaksud —termasuk dalam kategori tinggi. Pada bidang kompetensi Pedagogik rerata nilai yang dicapai dosen adalah 3,90; pada bidang kompetensi profesional rerata nilainya adalah 3,88; pada bidang kompetensi kepribadian rerata nilainya adalah 4,16; sementara pada bidang kompetensi sosial rerata nilainya adalah 4,11. Dengan demikian, kesimpupan yang dapat ditarik dari penelitian ini adalah bahwa pembelajaran yang dikelola oleh dosen STAKN Toraja sudah berkualitas. Walau demikian, pada beberapa aspek perlu perhatian khusus untuk peningkatan kualitas dosen demi lebih meningkatkan mutu pembelajaran.

Item Type: Other
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
Depositing User: am andarias manting
Date Deposited: 31 Jan 2025 20:36
Last Modified: 02 Feb 2025 14:05
URI: http://digilib-iakntoraja.ac.id/id/eprint/4240

Actions (login required)

View Item View Item